Kamis, 29 Mei 2008

TARBIYAH MELALUI KONSORSIUM DOSEN BERI REWARD DOSEN

Dosen-dosen Jurusan Tarbiyah melalui kegiatan konsorsium telah melaksanakan diskusi mata kuliah yang diampu oleh dosen mata kuliah sejenis. Diskusi ini rutin dilaksankan setiap Selasa Kliwon dihadiri oleh 30 dosen Tarbiyah. Mata kuliah yang sudah dibahas adalah : Metodologi Studi Islam, Materi PAI I dan II, Manajemen Lembaga Pendidikan Islam, Ekonomi Pendidikan Islam, Psikologi Perkembangan, Bimbingan dan Konselinbg Islam, dan Bahasa Indonesia. Hasil dari diksusi ini sudah berhasil memperbaiki silabus dan satuan acara perkuliahan.
Selain itu semua mata kuliah yang sudah dibahas diharapkan menghasilkan 3 produk utama, yaitu silabus, satuan acara perkuliahan, dan bahan ajar. Bagi dosen yang menyelesaikan 3 produk tersebut, Jurusan Tarbiyah bekerjasama dengan Konsorsium PAI akan diberikan reward yang pantas, demikian dinyatakan oleh Sekretaris Konsorsium PAI Retno Wahyuningsih, S.Si.

JURUSAN TARBIYAH SECARA RESMI MENDAPATKAN STATUS TER AKREDITASI

Setelah lama menunggu, akhirnya 2 program studi di Jurusan Tarbiyah secara resmi mendapakan status terakreditasi dari Badan Akreditasi Nasional - Perguruan Tinggi (BAN-PT). Status ini menunjukkan bahwa Tarbiyah semakin diakui oleh negara untuk menyelenggarakan pendidikan tinggi.
Status terakreditasi ini di tetapkan tanggal 18 April 2008 dengan No. 001/BAN-PT/Ak-XI/S1/IV/2008 dan berlaku sampai dengan tahun 2013. Untuk mempertahankan status terakreditasi, semua civitas akademika menyiapkan keilmuan sesuai prodi masing-masing - baik kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat serta kegiatan kemahasiswaan dengan cara didokumentasikan sejak awal. Pada prinsipnya kegiatan akreditasi adalah : "Tulis apa yang anda lakukan dan lakukan apa yang anda tulis".

TES AKHIR SEMESTER JURUSAN TARBIYAH AKAN SEGERA DIGELAR

Bagian akademik Jurusan Tarbiyah sedang mensosialisasikan kegiatan rutin berupa : Tes Akhir Semester. Kegiatan ini dimulai dengan sosialisasi jadwal TAS di papan pengumuman Jurusan Tarbiyah. Kegiatan yang mendukung lainnya mensosialisasikan kepada dosen tentang jumlah tatap muka yang sudah terpenuhi. "Bagi yang tidak terpenuhi target minimal tatapmukanya, menurut Siti Maftukhah, A.Md, pihak jurusan dengan sangat terpaksa tidak menjadwal dalam Tes akhir Semester. Dimohon pemenuhan perkuliahan diselenggarakan pada saat pelaksanaan minggu tenang sebelum TAS dan sebelumnya dimohon konfirmasi ke bagian akademik Jurusan untuk penentuan ruangan."
Tes Akhir Semester semester genap ini akan dilaksanakan tanggal 23 Juni sampai 3 Juli 2008 dan dilaksanakan terjadwal dan dosen tidak diperkenankan untuk menyelenggarakan ujian yang tidak dijadwalkan oleh jurusan.Pada pelaksanaan TAS ini, Jurusan mewajbkan dosen untuk memantau mata kuliah ketika diujikan.



Selasa, 27 Mei 2008

INFO TERBARU tentang "UJIAN MUNAQOSYAH" dari BIRO SKRIPSI

Sesuai dengan Kalender Akademik Tahun 2008/2009 bahwa "WISUDA" akan dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2008, maka diberitahukan kepada mahasiswa Jurusan Tarbiyah yang akan mengikuti ujian munaqosyah bahwa :
1. Pendaftaran Ujian Munaqosyah terakhir tanggal 15 Agustus 2008
2. Pelaksanaan Ujian Munaqosyah terakhir tanggal 30 Agustus 2008
3. Syarat-syarat Munaqosyah dapat dilihat di bagian lain pada Bloger ini
4. Tidak ada dispensasi dalam hal pendaftaran maupun pelaksanaan Ujian Munaqosyah
Kepada mahasiswa yang akan mengikuti Ujian Munaqosyah untuk segera mendaftarkan diri ke Biro Skripsi dengan mengumpulkan persyaratan terlebih dahulu ke bagian Akademik Jurusan Tarbiyah STAIN Surakarta.

TIGA TIM MAHASISWA JURUSAN TARBIYAH LOLOS PROGRAM FASILITASI DINAS P & K JAWA TENGAH

Setelah 2 tahapan (tahapan seleksi administrasi dan tahapan presentasi proposal) terlampaui, tahun ini 3 Tim mahasiswa Tarbiyah lols seleksi Program Fasilitasi Perguruan Tinggi yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah. Tim ini terdiri atas 1 tim Penelitian Inovatif Mahasiswa dipimpin oleh Muhammad Burhanudin dengan anggota Hastono Nur Wahyudi dan Iik Diani, sedangkan 2 Tim Program Kewirausahaan. Tim pertama diketuai oleh Sunarso dengan anggota Siti Zulaikhah dan Rohmat Agus Santosa serta 1 tim diketuai oleh Bangun Rohmadi dengan anggota Istrini dan Meilani. Ketiga tim ini akan mendapatkan bimbingan teknis selama 3 hari pada awal Juni nanti.
Kesuksesan tim ini merupakan terobosan kedua, setelah tahun 2006 hanya 1 tim dari Jurusan Tarbiyah yang lolos yaitu tim kewirausahaan "Gitar Elektrik" dengan diketuai oleh Fuad Syafrudin. "Kedepan Tarbiyah akan men-support" mahasiswa dan dosen untuk bisa lolos lebih banyak dalam kompetisi-kompetisi penelitian maupun yang lain di tingkat regional maupunn nasional", demikian ungkap salah satu pengelola Jurusan Tarbiyah.

Kamis, 22 Mei 2008

JURUSAN TARBIYAH MENGADAKAN ISLAMIC EDUCATION RESEARCH AWARD TAHAP V

Jurusan Tarbiyah mengadakan lagi Kompetisi Penelitian dan Pengabdian Masyarakat dalam rangka Islamic Education Research Award Tahap V. Tahap 1 - 3 meloloskan 1 penelitian untuk dosen dan tahap 4 meloloskan 1 penelitian dan pengabdian masyarakat untuk dosen dan 1 penelitian dan pengabdian masyarakat untuk mahasiswa bagi Civitas Akademika Jurusan Tarbiyah. Rincian kompetisinya sebagai berikut:

1. Kompetisi Penelitian Berbasis Program Studi

A. Dosen

1) Biaya yang diberikan Rp. 1.250.000,00 (netto)

2) Bisa individual maupun kelompok maksimal 3 anggota.

B. Mahasiswa

1) Biaya yang diberikan Rp. 750.000,00 (netto)

2) Bisa individual maupun kelompok maksimal 3 anggota.

2. Kompetisi Pengabdian Masyarakat Berbasis Program Studi

A. Dosen

1) Biaya yang diberikan Rp. 2.000.000,00 (netto)

2) Bisa individual maupun kelompok maksimal 3 anggota.

B. Mahasiswa

1) Biaya yang diberikan Rp. 750.000,00 (netto)

2) Bisa individual maupun kelompok maksimal 3 anggota.

3. Proposal sesuai sistematika kepada Panitia Islamic Education Research Award Tahap V diajukan maksimal 13 Juni 2008 (Sekretaris Jurusan, atau Kaprodi PAI dan PBA).

4. Dana Penelitian diberikan 2 tahap (awal penandatanganan dan pengumpulan laporan penelitian)

5. Penelitian dan Pengabdian dilaksanakan maksimal 3 bulan dari penandatanganan kontrak.

Demikian dan terima kasih.

SISTEMATIKA PROPOSAL

A. Penelitian :

1. Judul

2. Latar Belakang Masalah

3. Rumusan Masalah

4. Tujuan Penelitian

5. Landasan Teori

6. Metode Penelitian

a. Jenis Penelitian

b. Waktu dan Tempat Penelitian (Setting Penelitian)

c. Teknik Pengumpulan Data

d. Keabsahan Data

e. Teknik Analisis Data

7. Daftar Pustaka

8. Time Schedulle dan RAB


B.
Pengabdian Masyarakat

1. Judul

2. Latar Belakang

3. Rumusan Masalah

4. Tujuan Pengabdian

5. Landasan Teori

6. Metode Pengabdian

a. Jenis Pengabdian

b. Waktu dan Tempat Pengabdian

c. Metode dan Teknik Pengabdian

7. Daftar Pustaka

8. Time Schedulle dan RAB

Minggu, 18 Mei 2008

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA ( BEM ) JURUSAN TARBIYAH STAIN SURAKARTA ADAKAN LOMBA 3 BAHASA

Dalam rangka memperingati "Hari Pendidikan Nasional" Tahun 2008 ini BEM Jurusan Tarbiyah STAIN Surakarta pada hari Senin, 19 Mei 2008 mengadakan "Lomba 3 Bahasa". Lomba tersebut meliputi lomba pidato dan baca puisi dalam Bahasa Inggris, Bahasa Arab dan Bahasa Jawa.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan minat dan bakat siswa-siswi SLTA/yang sederajat dalam berbahasa, baik dalam bahasa Inggris, Arab maupun bahasa Jawa. Lomba 3 Bahasa ini diikuti oleh siswa-siswi SLTA/MAN/yang sederajat di wilayah Solo dan sekitarnya. Penjurian dilakukan oleh dosen-dosen dari lingkungan STAIN Surakarta, diantaranya :
  • Yayan Andriyan, M.Ed, Mgmt dan Budiasih, M.Pd ( untuk bahasa Inggris )
  • Drs. Saiful Islam, M.Ag dan Abdul Ghofur, M.Ag( untuk bahasa Arab )
  • Hery Setiyatna, M.Pd dan Siti Choiriyah, M.Ag ( untuk bahasa Jawa )

Jumat, 16 Mei 2008

DISKUSI MENGKRITISI RUU BHP

Pemerintah sudah melanggar konstitusi, jika pemerintah bersama DPR tetap akan menguncangkan RUU BHP menjadi UU BHP. LAngkah ini malahan sudah didahului dengan ditetapkannya Peraturan Presiden No. 77 Tahun 2007 tentang diperbolehkannya Penanaman Modal Asing (PMA) masuk ke semua sektor termasuk pendidikan. Hal itu disampaikan oleh Muhammad Munadi (dosen Tarbiyah) ketika meyampaikan diskusi rutin Tarbiyah pada Sabtu (10/5) dengan judul: Ketika Pemerintah Melanggar Konstitusi: Apa Yang harus Dilakukan? (Studi Kritis Atas RUU BHP). Peserta menanggapi secara kritis walaupun kemudian mencari jalan tengah yaitu ada isntrumen yang dimiliki oleh umat Islam berupa optimalisasi untuk menyelamatkan masa depan SDM dan meningkatkan kekritisan masyarakat atas hak-haknya yang dilanggar. Pada akhirnya peserta diskusi membuat rekomendasi agar STAIN Surakarta siap menghadapi pemberlakuan RUU ini dengan cara penyiapan akuntabilitas atas semua fasilitas negara yang dipakai untuk masyarakat umum.

Rabu, 14 Mei 2008

JURUSAN TARBIYAH AKAN MENGADAKAN "SARASEHAN PENGEMBANGAN MUTU MADRASAH"

Dalam rangka membangun kerjasama antara perguruan tinggi dan madrasah serta meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah, maka Jurusan Tarbiyah STAIN Surakarta melalui Pusat Pengembangan Lembaga Pendidikan Islam (PPLPI) akan mengadakan program pendampingan yang diawali dengan kegiatan Sarasehan "Pengembangan Mutu Madrasah" bagi Kepala Sekolah maupun Guru Madrasah Ibtidaiyah di wilayah Solo dan sekitarnya. Kegiatan ini akan dilaksanakan besok pada hari Selasa tanggal 20 Mei 2008 mulai jam 09.00 WIB bertempat di Aula Gedung D STAIN Surakarta.

Minggu, 11 Mei 2008

TARBIYAH MEMBERANGKATKAN 2 TIM MAHASISWA PROGRAM KEWIRAUSAHAAN P dan K JATENG

Hari Ahad (11/5), Jurusan Tarbiyah memberangkatkan 3 Tim Mahasiswa untuk kegiatan Program Fasilitasi Kewirausahaan Mahasiswa. Tim pertama beranggotakan Bangun Rohmadi, Meilani dan Dwi Istrini yang mengusulkan usaha "Kripik Pare" serta Tim kedua dipimpin Sunarso, Siti Zulaikhah, dan Rohmat Agus Santosa yang mengusulkan usaha "souvenir dari Kayu". Kedua tim akan mengikuti presentasi dan pelatihan kewirausahaan selama 3 hari dari tanggal 11 - 13 Mei 2008 di Bandungan Semarang Jawa Tengah.
Kedua tim ini merupakan satu-satunya wakil dari PTAI di Jawa Tengah yang masuk nominasi program pelatihan. Pesaing dari kegiatan ini adalah Perguruan Tinggi Umum, baik negeri maupun swasta. Tetapi dilihat dari komposisi peserta lebih banyak dari mahasiswa PTN di Jawa Tengah.
Semoga kedua tim ini bisa mengharumkan nama Jurusan Tarbiyah khususnya dan STAIN Surakarta pada umumnya.

Rabu, 07 Mei 2008

INFO BARU DARI BIRO SKRIPSI JURUSAN TARBIYAH

Untuk menghindari kesalahan dalam proses pengajuan Ujian Seminar dan Munaqosyah Skripsi, berikut persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa.
Persyaratan Ujian Seminar Proposal :
1. Mengumpulkan fotocopy Sertifikat Pelatihan Penulisan Skripsi
2. Mengumpulkan fotocopy Sertifikat KKL
3. Mengumpulkan fotocopy Sertifikat PPL
4. Mengumpulkan fotocopy Piagam KKN
5. Mengumpulkan fotocopy KRS terakhir
6. Mengisi blanko Transkrip Nilai
7. Mengumpulkan Blanko Partisipasi Seminar Proposal ( min 5 X )
8. Mengumpulkan fotocopy naskah Proposal 3 Eks ( sudah disetujui Pembimbing )

Persyaratan Ujian Munaqosyah Skripsi :
1. Membayar ujian munaqosyah sesuai dengan ketentuan yang berlaku
2. Mengumpulkan pas photo 3 x 4 cm tanpa tepi sebanyak 5 lembar
3. Mengumpulkan copy ijazah MAN/SMU/SMK atau yang sederajat
4. Mengisi blanko transkrip nilai ( tersedia di bagian akademik )
5. Mengumpulkan kartu partisipasi seminar proposal yang pernah diikuti ( minimal 5 kali )
6. Persyaratan 1 - 5 dimasukkan ke dalam stopmap ( PAI hijau dan PBA merah )
7. Naskah Skripsi sudah disetujui oleh pembimbing
8. Mengumpulkan fotocopy skripsi yang sudah disetujui pembimbing sebanyak 4 eksemplar dimasukkan ke dalam stopmap ( sesuaikan dengan prodinya )
9. Mengumpulkan kutipan yang dijadikan rujukan dalam skripsi sebanyak satu bendel.

INFO INI PENTING UNTUK DIPERHATIKAN !!!

Minggu, 04 Mei 2008

BEM JURUSAN TARBIYAH DAN PROGRAM PENDAMPINGAN DAN PENGEMBANGAN KIEPRIBADIAN MUSLIM INTEGRAL (P3KMI) ADAKAN SPIRITUAL BUILDING TRAINING

Kecerdasan selama ini masih berputar pada IQ (Intellegence Quotient) dan EQ (Emotional Quotient). Hal ini belum lengkap dilihat dari dimensi Manusia karena melupakan aspek Spiritual, maka muncullah SQ (Spiritual Quotient) yang diwacanakan oleh Danah Zohar dan dikembangkan secara massal oleh Ary Ginandjar Agustian. Sebagai awalan di STAIN Surakarta diselenggarakan SBT (Spiritual Building Training) bekerjasama dengan TISERA pada hari Sabtu 3 Mei bertempat di Aula Gedung Rektorat STAIN Surakarta. Kegiatan ini diutamakan bagi mahasiswa semester dua yang mengikuti kegiatan P3KMI. Acara SBT ini terleenggara berkat kolaborasi antara BEM Jurusan Tarbiyah dan Pengelola P3KMI . Kegiatan ini diselenggarakan untuk mengembangkan kecerdasan spiritual, disamping pegnembangan kecerdasan IQ dan EQ yang dilaksanakan setiap Hari Sabtu jam 09.30 - 11.10.
Kegiatan SBT ini dibuka oleh Pembantu Ketua Bidang Kemahasiswaaan yang berharap agar peserta bisa berkembang Spiritualnya dan menjadi Pendidik yang bisa berkembang dan seimbang IQ, EQ dan SQ.